Apr 27, 2016

Hasil Pertandingan Manchester City vs Real Madrid | 0-0


Manchester City dan Real Madrid harus puas hanya bermain imbang 0-0 dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions yang dihelat di Etihad Stadium, Rabu (27/4) dini hari WIB.Sebelum kick-off, El Real harus menerima pukulan telak karena mesin gol andalan mereka, Cristiano Ronaldo dipastikan tak bisa bermain karena belum bugar 100 persen usai mendapat cedera hamstring di laga kontra Villarreal pekan lalu.Meski beberapa kali tercipta peluang, namun secara umum jalannya laga di babak pertama berlangsung sedang-sedang saja. Kedua tim nampaknya lebih memilih bermain hati-hati.

Di menit 40, Manuel Pellegrini dipusingkan dengan cederanya David Silva. Sayap asal Spanyol itu terpaksa ditarik keluar dan digantikan bomber muda Kelechi Iheanacho. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Kembali dari kamar ganti, giliran Zinedine Zidane yang melakukan pergantian pemain. Karim Benzema yang sejatinya belum benar-benar fit bertukar tempat dengan Jese Rodriguez.

Meski hanya sesekali mengancam, namun Madrid memiliki kesempatan emas membuka angka di menit 71. Sayang sundulan Jese meneruskan crossing Dani Carvajal hanya menerpa mistar gawang Joe Hart.

Memasuki menit ke-80, Hart melakukan penyemalatan gemilang dengan menepis sundulan Casemiro menggunakan kakinya. Madrid makin bernafsu menyerang.

Dua menit berselang, Hart lagi-lagi menjadi dewa penyemalat The Citizens saat menghadang tembakan Pepe yang sudah berdiri tak terkawal di muka gawang.

Saat laga sudah masuk masa injury, City mendapat hadiah tendangan bebas di area berbahaya. Sayang free kick Kevin De Bruyne masih mampu dihalau Keylor Navas. Skor imbang tanpa gol pun menjadi hasil akhir laga ini.

Skor 0-0 jelas menguntungkan Los Blancos yang ganti akan menjamu City di partai leg kedua yang digelar si Santiago Bernabeu tengah pekan depan.

Susunan Pemain
Manchester City: Hart; Sagna, Otamendi, Kompany, Clichy; Fernando, Fernandinho; Navas (Sterling 77'), Silva (Iheanacho 40'), De Bruyne; Aguero.

Real Madrid: Navas; Carvajal, Pepe, Ramos, Marcelo; Modric, Casemiro, Kroos (Isco 89'); Vazquez, Benzema (Jese 46'); Bale.

Statistik Laga
Ball possession: 49% - 51%
Shots: 4 - 9
Shots on target: 1 - 4
Corner: 4 - 6
Offside: 1 - 2
Kartu kuning: 1 - 2
Kartu merah: 0 - 0.

Sumber : Bola

Apr 26, 2016

Klarifikasi soal Foto Dirinya (Ahok) Bermain Golf


Kabar Lalan ~ Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengklarifikasi beredarnya foto dirinya sedang mengayun stik golf. Ahok mengungkapkan, saat itu dirinya tengah meresmikan turnamen golf, bukan sedang bermain golf.

"Saya resmiin main (turnamen) golf. Resmiin," kata Ahok, di Balai Kota, Selasa (26/4/2016) tentang foto yang beredar di media sosial itu.

Berdasar catatan Kompas.com, Ahok pernah membuka turnamen golf Piala Gubernur 2015 di Damai Indah Golf, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, pada 14 November 2015. Turnamen tersebut sekaligus untuk merayakan bulan dana Palang Merah Indonesia 2015.

Dana yang berhasil dikumpulkan sebesar Rp 1,07 miliar, digunakan PMI untuk menanggulangi bencana. Pada kesempatan itu, Ahok sempat didaulat melakukan pukulan pertama di padang golf tersebut.

"(Foto) itu tuh waktu kumpul dana buat gereja, enggak tahu gereja siapa. Saya lupa buat yayasan gereja, cuma disuruh aja," kata Ahok.

Foto Ahok yang tampak seperti sedang bermain golf itu ramai di media sosial setelah ia mengungkit perihal adanya geng golf di kalangan pejabat Pemprov DKI Jakarta. Ahok bahkan mengatakan bahwa dulu bermain golf telah menjadi ajang lobi untuk bisa naik pangkat di lingkungan Pemprov.

Ahok mengaku bahwa dirinya tak suka bermain golf. "Enggak ada waktu," kata Ahok. 


Sumber : Kompas

Szczesny - As Roma dan Arsenal


Kabar Lalan~ Wojciech Szczesny mengkonfirmasi bahwa Roma tengah terlibat pembicaraan dengan Arsenal mengenai masa depannya.
Sosok berusia 25 tahun akan mengakhiri masa peminjamannya selama semusim di klub Italia.
Ia sudah mencatat tak kurang dari 39 penampilan di semua kompetisi untuk Roma, namun masa depannya di Emirates masih belum jelas.
Szczesny lantas mengatakan pada Daily Star: "Tahun depan di Roma?"
"Saya tidak tahu, saya tahu apa yang anda tahu, klub tengah berbicara mengenai hal tersebut."
Pemain Polandia yang sudah mengumpulkan 25 caps itu sebelumnya mengindikasikan bahwa ia akan senang jika bisa terus bertahan di Serie A, mengingat klub hingga kini masih terus mengandalkan Petr Cech sebagai kiper utama di Emirates.
"Apakah saya akan bertahan di Roma? Bagi saya, sepakbola selalu yang utama. Saya mendapat kepercayaan dari semua orang di sini. Ketika anda mendapat kepercayaan dari rekan setim, pelatih, dan fans, maka itu adalah yang terbaik," tuturnya kala itu. (dst/rer)

Sumber : Bola

Stadion Palembang (Gelora Sriwijaya)

Kabar Lalan ~ Stadion Gelora Sriwijaya (lebih di kenal dengan nama Stadion Jakabaring) adalah stadion multifungsi terbesar ketiga di Indonesia setelah Stadion Utama Gelora Bung Karno dan Stadion Utama Palaran. Berlokasi di Palembang, Indonesia, stadion ini juga diakui sebagai salah satu stadion terbaik yang bertaraf internasional.[butuh rujukan] Kebanyakan, stadion ini difungsikan untuk tempat penyelenggaraan pertandingan-pertandingan sepak bola. Stadion dengan luas lahan sekitar 40 hektar ini dapat memuat hingga 36.000 - 40.000 orang dengan 4 tribun (A, B, C dan D) bertingkat mengelilingi lapangan. Tribun utama di sisi barat dan timur (A dan B) dilindungi atap yang ditopang 2 pelengkung (arch) baja berukuran raksasa. Bentuk atap stadion merupakan simbol kejayaan kemaharajaan Sriwijaya di bidang maritim yang dilambangkan oleh bentuk perahu dengan layar terkembang. Stadion ini beralamat di Jalan Gubernur H. A. Bastari, Jakabaring, Palembang.

Sejarah
Stadion yang mulai bangun pada tanggal 1 Januari 2001 ini ditujukan untuk menyelenggarakan PON XVI ketika Kota Palembang ditunjuk sebagai penyelenggara pada tanggal 2 September 2004. Stadion ini diberi nama berdasarkan kemaharajaan maritim Sriwijaya yang berpusat di Palembang dan berhasil mempersatukan wilayah barat Nusantara pada abad 7 sampai dengan abad 12. Selain itu stadion ini juga merupakan markas dari klub sepak bola Indonesia, Sriwijaya FC. Stadion ini dipakai sebagai salah satu stadion yang menyelenggarakan pertandingan dalam Piala Asia 2007 sebagai pendamping Stadion Utama Gelora Bung Karno pada hari pertandingan ketiga dan juga perebutan tempat ketiga.Hasil verifikasi AFC menjadikan Stadion ini satu dari 3 stadion standar A AFC di Indonesia.[1] Stadion ini menjadi stadion utama pada upacara pembukaan dan penutupan SEA Games 2011 di Palembang.
Sumber : Wikipedia

Jembatan Ampera Palembang



Kabar Lalan ~ Jembatan Ampera
Jembatan Ampera adalah sebuah jembatan di Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, Indonesia. Jembatan Ampera, yang telah menjadi semacam lambang kota, terletak di tengah-tengah kota Palembang, menghubungkan daerah Seberang Ulu danSeberang Ilir yang dipisahkan oleh Sungai Musi.

Sejarah
Ide untuk menyatukan dua daratan di Kota Palembang ”Seberang Ulu dan Seberang Ilir” dengan jembatan, sebetulnya sudah ada sejak zaman Gemeente Palembang, tahun 1906. Saat jabatan Walikota Palembang dijabat Le Cocq de Ville, tahun 1924, ide ini kembali mencuat dan dilakukan banyak usaha untuk merealisasikannya. Namun, sampai masa jabatan Le Cocq berakhir, bahkan ketika Belanda hengkang dari Indonesia, proyek itu tidak pernah terealisasi.
Pada masa kemerdekaan, gagasan itu kembali mencuat. DPRD Peralihan Kota Besar Palembang kembali mengusulkan pembangunan jembatan kala itu, disebut Jembatan Musi dengan merujuk na-ma Sungai Musi yang dilintasinya, pada sidang pleno yang berlangsung pada 29 Oktober 1956. Usulan ini sebetulnya tergolong nekat sebab anggaran yang ada di Kota Palembang yang akan dijadikan modal awal hanya sekitar Rp 30.000,00. Pada tahun 1957, dibentuk panitia pembangunan, yang terdiri atas Penguasa Perang Komando Daerah Militer IV/Sriwijaya, Harun Sohar, dan Gubernur Sumatera Selatan, H.A. Bastari. Pendampingnya, Walikota Palembang, M. Ali Amin, dan Indra Caya. Tim ini melakukan pendekatan kepada Bung Karno agar mendukung rencana itu.
Usaha yang dilakukan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Kota Palembang, yang didukung penuh oleh Kodam IV/Sriwijaya ini kemudian membuahkan hasil. Bung Karno kemudian menyetujui usulan pembangunan itu. Karena jembatan ini rencananya dibangun dengan masing-masing kakinya di kawasan 7 Ulu dan 16 Ilir, yang berarti posisinya di pusat kota, Bung Karno kemudian mengajukan syarat. Yaitu, penempatan boulevard atau taman terbuka di kedua ujung jembatan itu. Dilakukanlah penunjukan perusahaan pelaksana pembangunan, dengan penandatanganan kontrak pada 14 Desember 1961, dengan biaya sebesar USD 4.500.000 (kurs saat itu, USD 1 = Rp 200,00).
Pembangunan jembatan ini dimulai pada bulan April 1962, setelah mendapat persetujuan dari Presiden Soekarno. Biaya pembangunannya diambil dari dana pampasan perangJepang. Bukan hanya biaya, jembatan inipun menggunakan tenaga ahli dari negara tersebut.
Pada awalnya, jembatan ini, dinamai Jembatan Bung Karno. Menurut sejarawan Djohan Hanafiah, pemberian nama tersebut sebagai bentuk penghargaan kepada Presiden RI pertama itu. Bung Karno secara sungguh-sungguh memperjuangkan keinginan warga Palembang, untuk memiliki sebuah jembatan di atas Sungai Musi.

Pemandangan dari menara (tower) Jembatan Ampera.
Peresmian pemakaian jembatan dilakukan pada tahun 1965, sekaligus mengukuhkan nama Bung Karno sebagai nama jembatan. Pada saat itu, jembatan ini adalah jembatan terpanjang di Asia tenggara. Setelah terjadi pergolakan politik pada tahun 1966, ketika gerakan anti-Soekarno sangat kuat, nama jembatan itu pun diubah menjadi Jembatan Ampera (Amanat Penderitaan Rakyat).
Sekitar tahun 2002, ada wacana untuk mengembalikan nama Bung Karno sebagai nama Jembatan Ampera ini. Tapi usulan ini tidak mendapat dukungan dari pemerintah dan sebagian masyarakat.

Keistimewaan
Pada awalnya, bagian tengah dan bagian belakang dan bagian depan badan jembatan ini bisa diangkat ke atas agar tiang kapal yang lewat dibawahnya tidak tersangkut badan jembatan. Bagian tengah jembatan dapat diangkat dengan peralatan mekanis, dua bandul pemberat masing-masing sekitar 500 ton di dua menaranya. Kecepatan pengangkatannya sekitar 10 meter per menit dengan total waktu yang diperlukan untuk mengangkat penuh jembatan selama 30 menit.
Pada saat bagian tengah jembatan diangkat, kapal dengan ukuran lebar 60 meter dan dengan tinggi maksimum 44,50 meter, bisa lewat mengarungi Sungai Musi. Bila bagian tengah jembatan ini tidak diangkat, tinggi kapal maksimum yang bisa lewat di bawah Jembatan Ampera hanya sembilan meter dari permukaan air sungai.
Sejak tahun 1970, aktivitas turun naik bagian tengah jembatan ini sudah tidak dilakukan lagi. Alasannya, waktu yang digunakan untuk mengangkat jembatan ini dianggap mengganggu arus lalu lintas di atasnya.
Pada tahun 1990, kedua bandul pemberat di menara jembatan ini diturunkan untuk menghindari jatuhnya kedua beban pemberat ini.

sumber : Wikipedia

Apr 24, 2016

Profil Cristian Ronaldo


Profil CR7

Nama:Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro (CR7)
Tempat Lahir:Funchal, Madeira, Portugal
Tanggal Lahir:05 Februari 1985
Kebangsaan:Portugal
Klub:Real Madrid
Posisi:Penyerang
Tinggi:186 cm

Cristiano Ronaldo lahir di Funchal, Madeira, Portugal pada 5 Pebruari 1985. Pemain bernama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro itu memegang rekor sebagai pemain termahal di dunia ketika ditransfer Real Madrid dari Manchester United pada musim panas 2009 senilai 132 juta dolar atau lebih dari 1,3 triliun rupiah.
Pemain yang menjadi kapten timnas Portugal itu meraih masa keemasan ketika bergabung dengan Manchester United tahun 2003 dari klub profesional pertamanya di Portugal, Sporting Lisbon, yang menjadikannya pemain Portugal pertama di Old Trafford dengan transfer "hanya" 12,24 juta pounds.
Ronaldo yang awalnya memilih nomor punggung 28 di Manchester United tetapi diberi nomor 7 oleh Sir Alex Ferguson itu menjalani debutnya bagi Setan Merah di Premiership ketika menang 4-0 atas Bolton dan mencetak gol perdananya di Inggris ketika mengalahkan Portsmouth 3-0 pada 1 November 2003. Ronaldo mencetak gol keseribu Premiership pada 29 Oktober 2005 saat kalah 1-4 dari Middlesbrough dan di tahun yang sama Ronaldo meraih gelar Pemain Muda Terbaik tahun 2005.
Pada bulan November dan Desember 2006, Ronaldo berturut-turut menerima penghargaan sebagai pemain terbaik Premiership yang menjadikannya pemain ketiga yang meraih rekor tersebut setelah Dennis Bergkamp tahun 1997 dan Robbie Fowler tahun 1996.
Ronaldo mencetak gol ke 50 bagi Manchester United pada 5 Mei 2007 saat menghadapi rival satu kota mereka, Manchester City. Pada tahun yang sama, Setan Merah meraih gelar juara Premiership pertama mereka dalam empat tahun terakhir dan Ronaldo kembali memenangkan gelar Pemain Muda Terbaik.
Tahun 2007 menjadi awal Ronaldo mengukuhkan dirinya sebagai pemain terbaik di Inggris, Eropa, dan dunia dengan meraih beragam gelar, mulai Pemain Terbaik Premiership, Pemain Muda Terbaik, Pemain Terbaik Pilihan versi Pemain Profesional Inggris. Di tahun yang sama Ronaldo menjadi runner up peraih Ballon d'Or (Pemain Terbaik Eropa) di bawah pemain AC Milan yang kelak menjadi rekan satu timnya di Real Madrid, Kaka. Ronaldo juga meraih penghargaan di tempat ketiga sebagai Pemain Terbaik FIFA setelah Kaka dan Lionel Messi.
Pada 2 Desember 2008, Ronaldo menerima penghargaan Pemain Terbaik Eropa (Ballon d'Or) sebagai pemain pertama Manchester United yang menerimanya setelah George Best tahun 1968.
Ronaldo sempat mengalami kecelakaan ketika mengendarai mobilnya, Ferrari 599 GTB Fiorano, di sebuah terowongan dekat bandara Manchester, namun Ronaldo selamat dari kecelakaan tersebut dan hanya mengalami cedera ringan. Empat hari setelah kecelakaan tersebut, Ronaldo menjadi pemain pertama dalam sejarah Manchester United yang menjadi Pemain Terbaik Dunia versi FIFA dan menjadi pemain Portugal kedua setelah Luis Figo tahun 2001.
Di tim nasional Portugal, Ronaldo melakukan debut saat menang 1-0 atas Kazakhstan, 20 Agustus 2003. Ronaldo tampil di Piala Eropa 2004 dengan mencetak dua gol di babak penyisihan grup dan semi final. Meski gagal membawa Portugal menjadi juara karena dikalahkan Yunani di final, Ronaldo tetap terpilih sebagai tim terbaik turnamen. Ronaldo juga tampil bersama Portugal di Olimpiade 2004.

Sumber : Bola

Lowongan Kerja Jambi April 2016



Kabar Lalan ~ PAMERAN LOWONGAN KERJA TERBESAR
ikuti #Jambi #JobFair
28-29 April 2016 jam 09.00-16.00
di Wiltop Hotel (masuk dari WTC),
Jl. Sultan Thaha No.17,
Kota Jambi
maps : goo.gl/maps/rsSm2pnfpUG2
CAREER JOB EXPO 2016
Bursa #LowonganKerja #Loker Terbesar
[UPDATE 23-04-16]
Perusahaan partisipan :
PT. Bank BTPN Syariah
PT. Bank Danamon
PT. Bank CIMB Niaga
PT. Mega Central Finance (Bank Mega Group)
PT. Mega Auto Finance (Bank Mega Group)
PT. Panin Dai-ichi Life (Bank Panin Group)
Indovision
Top TV
Oke Vision
PT. MNC Sky Vision
PT. Mandala Multi Finance
Kredit Plus
PT. Finansia Multi Finance
PT. Sumberdaya Dian Mandiri
PT. Swakarya Insan Mandiri
Wings
PT. Sayap Mas Utama
Orang Tua Group
PT. Arta Boga Cemerlang
Indomaret
PT. Indomarco Prismatama
Sari Roti
PT. Nippon Indosari Corpindo
Saimen Bakery
Smartfren
PT Smartfren Telecom
Citra Land NGK (Ciputra Group)
kunjungi www.careerjobexpo.id/jambi

Persyaratan :
– Membawa CV (daftar riwayat hidup) & surat lamaran nama PT & Posisi dikosongkan dulu
– Foto copy ijazah, KTP, pas foto 2×3, 3×4, 4×6
– Bagi yg masih semester akhir / blm keluar ijazah bisa melampirkan SKL/STKL/SKHU/TranskripNilai untuk bahan seleksi oleh perusahaan
– Arsip tsb dibawa copy sebanyak-banyaknya
– Pendidikan minimal SMA/SMK sd S1 semua jurusan
– Pria/Wanita usia max 35thn
– Berpakaian bebas dan formal, rapi dan sopan
– Bawa papan jalan / alas tulis
#INFO #JAMBI
Hp 085363 750075
BBM pin:2850BA61
www.careerjobexpo.id
Twitter : @CareerJobExpo
FanPage : CareerJobExpo JobFair

Dapatkan tiket masuk gratis dalam jumlah promo,
dengan menghubungi panitia di BBM pin:2850BA61

Mari sebarkan informasi ini, untuk membantu saudara dan kerabat yang membutuhkan pekerjaan
Salam Sukses,
– Tim CJE Jambi –
Sumber :  careerjobexpo.id

Permintaan Gaji Ronaldo dalam Kontrak Baru di Madrid


Kabar Lalan ~ Cristiano Ronaldo bersedia memperpanjang kontrak di Real Madrid jika mendapat gaji yang telah ditetapkan. Pemain bintang dari Portugal tersebut dikatakan menuntut gaji setara dengan Lionel Messi.
Kontrak Ronaldo di Real Madrid akan berakhir pada 2018 mendatang. Real Madrid dikabarkan ingin memperpanjang kontrak peraih Ballon d'Or tiga kali tersebut hingga 2020.
Menurut laporan yang dilansir Don Balon, Ronaldo ingin gaji senilai 15,7 juta pounds per musim selama empat tahun ke depan. Paket selama empat tahun dengan total 62,8 juta pounds tersebut, kira-kira akan menyamai gaji yang didapatkan bintang Barca, Messi.
Agen Ronaldo, Jorge Mendes menuntut agar presiden Real Madrid Florentino Perez memenuhi permintaan tersebut jika tak ingin kehilangan Ronaldo.
Akhir-akhir ini, Ronaldo memang dikabarkan baru saja mendapat tawaran ke PSG, klub dari Prancis yang siap memenuhi gaji yang diminta. Namun Ronaldo sendiri dikatakan tak tertarik bermain di liga Prancis. Sehingga, pemain 31 tahun tersebut dikaitkan dengan klub Premier League termasuk Manchester City dan Chelsea.
Sumber : Bola

Apr 18, 2016

Korban Petir Muaraenim

Kabar Lalan~Tujuh dari 12 warga asal Desa Pagar Agung Kecamatan Rambang Kabupaten Muaraenim, tewas mengenaskan akibat disambar petir, Minggu (17/4/2016) sekitar pukul 06.30 WIB. Ketujuh warga tersebut tewas tersambar petir bersama lima korban lainnya ketika hendak melakukan panen raya padi bersama di sebuah pondok di Kampung Jernihan Desa Suka Nanti Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muaraenim.
Adapun korban tewas antara lain, M Pawi (65), Hendro (30), Sudomo (28), anaknya Sudomo yakni Dunan (6), istri Lukman Hadi yakni Susili (40), Darius (36), dan anaknya Darius yakni Peggy (9). Para korban tewas dengan luka bakar di sekujur tubuh.
Selain tujuh korban tewas, enam korban lain yang ikut tersambar petir mengalami luka kritis dan dibawa ke RS AR Bunda Prabumulih untuk mendapat perawatan dari tim medis. Lima korban tersambar petir sekarat di RS AR Bunda Prabumulih antara lain dua orang anak dari Lukman yakni Hafif Umam (9), mengalami memar dibagian badan serta pusing kepala dan Riska (8) mengalami luka bakar dibagian dahinya.
Selanjutnya, Rusnani (40), mengalami kritis akibat luka bakar bagian pinggul kiri serta memar di badan. Lalu Lukman Hadi (42) serta Rilly Susanti (29) istri dari Hendro, keduanya mengalami luka bakar. Hingga berita ini diturunkan, lima warga yang sekarat masih menjalani perawatan tim medis di Rumah Sakit AR Bunda kota Prabumulih.
Info berhasil dihimpun, peristiwa tewasnya 7 warga akibat disambar petir dan 5 sekarat itu bermula ketika keluarga besar M Pawi hendak melakukan panen raya padi di kebun kawasan Kampung Jernihan Desa Suka Nanti Kecamatan Gunung Megang, Lantaran lahan cukup luas, keluarga M Pawi mengajak beberapa kerabat untuk melakukan panen padi darat tersebut. Namun sebelum melakukan panen, hujan mengguyur dengan deras. Belasan keluarga itu kemudian melakukan sarapan pagi, namun tiba-tiba suara petir keras terdengar lalu menyambar ke pondok yang didalamnya terdapat para korban. Seketika M Pawi, Hendro dan Sudomo tewas ditempat, menyusul keempat korban lainnya yakni Dunan (6), Susili (40), Darius (36) dan Peggy (9)
Selanjutnya korban yang selamat di bawah pondok, meminta bantuan warga lain dan membawa seluruh korban ke rumah duka serta rumah sakit.
"Rencananya mereka (korban-red) mau panen dengan mulai bekerja pagi hari, jadi sejak semalam menginap di kebon. Namun tiba-tiba kita dapat kabar dar kepala dusun jika merekaa tewas tersabar petir," ungkap Rusli (35) satu diantara kerabat korban ketika dibincangi di RS AR Bunda Prabumulih.
Sumber : Sriwijaya Post

Kritik Djarot Untuk DKI1

Kabar Lalan ~ Dalam beberapa pekan terakhir, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mulai sering melontarkan berbagai kritik terhadap kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Padahal, sejumlah kebijakan yang dikritiknya adalah kebijakan yang merupakan ide dan gagasan Gubernur Basuki Tjajaja Purnama alias Ahok.


Kebijakan-kebijakan yang dikritik Djarot misalnya seperti penerapan gaji dan tunjangan pegawai negeri sipil (PNS), kewajiban untuk menguasai aplikasi Qlue bagi Ketua RT/RW, hingga yang terbaru kritikan terhadap keberadaan petugas pemeliharaan sarana dan prasarana umum (PPSU). 


Gaji PNS Dalam hal penerapan gaji PNS, Djarot menilai besaran gaji dan tunjangan PNS DKI Jakarta yang diterapkan terlampau tinggi. Meski pada awalnya diharapkan bertujuan menghindari praktik korupsi, Djarot menganggap pada kenyataannya praktik korupsi masih tetap terjadi. 


"Kita harus introspeksi gaji pegawai di Jakarta. Setahun bisa menghabiskan Rp 18,6 triliun, sudah termasuk dengan gaji PHL (Pekerja Harian Lepas). Soalnya, kalau menurut hemat saya, dengan gaji segitu kan maunya tidak ada korupsi. Tapi kan tetap ada (korupsi)," kata Djarot, di Jakarta, Selasa (5/4/2016).

Sumber : Kompas

Update